Tuesday, March 26, 2019

Cara Mengatasi Notifikasi Xiaomi yang Tidak Muncul

Notifikasi Xiaomi yang mengalami masalah mungkin pernah Anda rasakan, misal saat membuka Aplikasi WhatsApp atau BBM, tiba-tiba notifikasi pesan baru masuk, namun ketika pesan tersebut Anda cek, pesan tersebut berasal dari beberapa jam yang lalu, hal ini termasuk masalah notifikasi Xiaomi telat.

Notif yang baru muncul saat WA atau BBM dibuka, seharusnya pemberitahuan atau notifikasi bersifat real time atau langsung muncul saat pesan diterima tanpa repot harus buka aplikasinya, Nah adakah cara agar notifikasi di Xiaomi tidak telat?

Penyebab notifikasi Xiaomi tidak muncul bisa terjadi jika fitur mode hemat daya diaktifkan di HP Xiaomi. Karena dengan mengaktifkan fitur ini memang bertujuan menghemat baterai dengan menonaktifkan aplikasi yang berjalan di background Android. Tentu termasuk juga mematikan fitur Notifikasi Xiaomi, dan alhasil notif tidak muncul atau telat, baru muncul saat membuka aplikasinya.

Untuk menampilkan notifikasi Xiaomi ini, Anda cukup menonaktifkan fitur mode hemat daya di hp xiaomi tersebut. Cukup pergi ke menu Setelan – Baterai dan lalu pilih Performa, dan terakhir pilih Kelola penggunaan baterai aplikasi. Setelah menonaktifkan mode hemat daya di xiaomi, aktivitas latar belakang dari semua aplikasi seperti WA dan BBM di Android akan berjalan normal, dan notifikasi akan tampil real time ketika pesan masuk.

Mengatasi Notifikasi XIaomi Tidak Bunyi

Solusi notifikasi xiaomi tidak muncul

Baca Juga:



Tapi ada juga cara yang lebih efektif untuk tetap bisa menggunakan mode hemat daya xiaomi untuk menghemat baterai, sekaligus tetap bisa membuat notifikasi xiaomi muncul. Nah untuk cara bagaimana tetap menghidupkan Mode hemat daya dan notifikasi WhatsApp dan BBM di xiaomi.

Contohnya jika ingin notifikasi pesan WhatsApp tetap tampil di di Xiaomi, pilihlah aplikasi WA, lalu aktifkan "tidak ada pembatasan" pada mode hemat daya, dengan begitu MIUI tidak membatasi aktivitas WA nantinya.

Cara supaya Notifikasi di Xiaomi Selalu Muncul

Beginilah cara melakukan pengaturan notifikasi Xiaomi supaya tidak telat dan notif selalu muncul tepat waktu, sehingga Anda bisa menerima pesan WhatsApp real time. Khusus untuk notifikasi pada setiap aplikasi semisal WA atau BBM, untuk mengatasi notifikasi BBM yang tidak muncul, bisa dilakukan pengaturan di Aplikasi itu sendiri.

0 komentar

Post a Comment